BERLAYARINFO.COM , Batam– Respon cepat tanggap yang dilakukan pemko dan DPRD kota Batam khususnya komisi III patut di acungi jempol, kenapa demikian ‘ mendapat informasi adanya peralatan yang rusak , Komisi III DPRD mendampingi Wawako Amsakar Ahmad melakukan sidak ke TPA Telagapunggur , kamis (19/12 ).
Sesampai dilokasi TPA, Tim rombongan langsung bergegas mengecek permasalahan yang terjadi dilapangan untuk mencari akar penyebabnya sehingga dapat mencari solusi untuk permasalahan tersebut.
” Wakil Wali Kota Batam Amsakar Ahmad menuturkan, awalnya kita mendapat informasi adanya peralatan yang rusak sehingga menyebabkan antrian mobil pengangkut sampah di lokasi TPA, tanpa mengulur-ulur waktu kita bersama komisi III DPRD langsung bergerak menindaklanjuti informasi tersebut kelokasi” .
” Setelah melihat langsung kondisi dilokasi, Amsakar menyampaikan salah satu pelayanan persampahan di hulu terganggu, karena masalah alat tersebut, bukan pada petugas kebersihannya ,kata Amsakar”.