Di akhir kunjungannya, Sesmenko Kumham Imipas juga berpesan kepada jajaran petugas Rutan Batam untuk senantiasa menjalankan tugas dan fungsi sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku.
Ia menegaskan pentingnya profesionalisme, integritas, serta pelayanan yang berorientasi pada pemenuhan hak-hak warga binaan.
Kepala Rutan Batam, Fajar Teguh Wibowo, menyampaikan apresiasi atas kunjungan dan perhatian yang diberikan oleh bapak Sesmenko Kumham Imipas.
“Kunjungan ini memberikan motivasi dan semangat bagi seluruh jajaran kami untuk terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan dan pembinaan di Rutan Batam,” ujar Karutan.
Kegiatan kunjungan berlangsung dengan lancar, mencerminkan komitmen bersama dalam menciptakan pemasyarakatan yang humanis, akuntabel, dan berorientasi pada pelayanan.(tim red).